cantik amoorea

Manfaat Dan Khasiat Buah Bengkoang Untuk Kecantikan

| Senin, 14 April 2014
Baca selengkapnya »
Hallo teman-teman untuk anda yang selalu membaca artikel yang ada di blog ini sudah barang tentu ne akan mengetahui artikel apa aja yang kami bahas pada kesempatan yang lalu, yup pada Waktu yang lalu kita membahas tuntas mengenai Manfaat Buah Bengkoang untuk kesehatan, maka kali ini kita akan melanjutkan artikel tersebut karena ternyata Bengkoang masih memiliki banyak sekali manfaat yang belum kita ketahui, Nah Manfaat buah Bengkoang yang akan kita bahas kali ini adalah, Khasiat buah bengkoang untuk Kecantikan Tubuh Anda.

Manfaat Dan Khasiat Buah Bengkoang
Ilustrasi Masker Bengkoang
Untuk anda Yang ingin tampil cantik secara alami dan jauh dari bahan kimia maka adalah sangat tepat sekali jika anda Berkunjung ke blog Kami ini, karena di sini kami membahas secara tuntas mengenai Berbagai tips kecantikan menggunakan Buah atau Tumbuhan yang di Proses secara alami.
Baik mari kita kembali Ke Topik pembicaraaan kita, Bengkoang Ternyata Dapat Mengurangi Bintik-bintik Hitam pada Wajah, Menyegarkan Kulit dan Mencerahkan Kulit, Mari Kita Bahas satu Persatu Aneka Manfaat buah bengkoang ini.

1.Buah Bengkoang Untuk Mengurangi Bintik Hitam Pada Wajah Anda
Jika anda ingin mengurangi bintik hitam pada wajah anda, anda bisa menggunakan buah bengkoang sebagai masker wajah, Dengan Cara mengupas Buah bengkoang Secukupnya, Kemudian bersihkan dan Setelah itu anda Parut sampai halus, Nah Hasil parutan tersebut kemudian di tempelkan merata keseluruh permukaan wajah, tunggu sampai 15 Menit atau Tunggu sampai Benar-benar Kering, Kemudian bisa anda bilas dengan Menggunakan Air hangat terlebih dahulu, setelah itu batu bisa anda bilas dengan Air Dingin, Jangan lupa untuk melakukan ini 3 Sampai 4 Kali dalam seminggu, dan anda akan melihat Hasilnya.

2.Manfaat Buah Bengkoang Untuk Mencerahkan Kulit
Untuk Mencerahkan Kulit Buah bengkoang adalah salah satu alternatif yang banyak di Gunakan Orang, bahkan salah satu Produk Kecantikan yang Terkenal di Indonesia juga pernah mengusung Buah yang satu ini untuk bahan campuran Produknya Yakni Citra.
Untuk mendapatkan manfaat buah bengkoang untuk wajah agar tampak lebih putih, ambil buah bengkoang secukupnya lalu parut. Hasil parutan tadi kemudian dijemur hingga kering lalu campurkan dengan air mawar. Pergunakan racikan ini sebagai masker wajah.

3. Manfaat Buah Bengkoang Untuk Kesegaran Kulit.
Nah Setelah Dua manfaat yang Kita baca tadi, Ternyata bengkoang dapat Juga di Gunakan sebagai Kesegaran Kulit dengan Cara Menjadikannya sebagai Bedak Dingin.

Beda Dingin Dengan Buah Bengkoang.

Bahan-Bahan Yang di Butuh Kan. :
  • 2 buah bengkoang segar (Bisa di Sesuaikan Kebutuhan Anda)
  • 100 gr tepung beras basah ( beras direndam 1-2 minggu, lalu tumbuk halus)
  • 1 sdt perasan jeruk nipis

Cara Membuat Bedak Dingin Dengan Buah Bengkoang :
  1. Buah bengkoang di parut atau di blender, setelah halus lalu di saring, air hasil saringan buah bengkoang didiamkan selama 3-4 jam. Sehingga hasilnya akan terdapat endapan tepung pati sari bengkoang, lalu ambil patinya saja.
  2. Campurkan sari pati bengkoang, tepung beras dan tambahkan 1 sdt perasan jeruk nipis
  3. Tambahkan wewangian (bunga mawar, daun pandan, daun suji atau sesuai selera kamu)
  4. Bentuk menjadi bulatan kelereng, pipihkan dan keringkan selama 2 jam.
  5. Jika akan di pakai, bedak dingin dilarutkan dengan air dinggin

Nah itulah dia berbagai manfaat buah bengkoang yang dapat kita Guakan sebagai bahan Kecantikan Secara Alami yang tentu saja akan sangat aman untuk kesehatan Kulit dan tubuh anda karena tidak memiliki efek samping yang dapat membahayakan Tubuh anda.
Nah Saya rasa cukup sampai di sini dahulu pembahasan Mengenai Khasiat Buah bengkoang yang baik untuk kesehatan ini, semoga bermanfaat untuk Kita semua, Terima Kasih.

Manfaat Dan Khasiat Buah Bengkoang Untuk Kecantikan

Posted by : Unknown
Date :Senin, 14 April 2014
With 0komentar

Manfaat Dan Khasiat Buah Bengkoang Untuk Kesehatan

|
Baca selengkapnya »
Manfaat Buah Bengkoang - berbicara tentang buah yang satu ini Sudah barang tentu untuk anda masyarakat indonesia, akan sangat kenal dengan buah yang memiliki Rasa yang Khas serta beraroma Khas bengkoang. Yup Ngomongin tentang buah yang satu ini tentu akan mengingatkan akan masa kecil yang mana dahulu selalu mencicipi buah yang satu ini, Namun siapa sangka Di balik buah yang sederhana ini Ternyata memiliki manfaat yang begitu banyak untuk kesehatan kita, Nah bagai mana apakah anda tertarik untuk membaca Artikel Manfaat Dan Khasiat Buah Bengkoang Untuk Kesehatan ini, Jika Iya Mari Kita lanjutkan.

Manfaat buah bengkoang
Buah Bengkoang
Khasiat Buah Bengkoang Untuk Kesehatan

1. Kandungan vitamin C yang banyak terdapat dalam bengkoang. Dengan kandungan vitamin C yang melimpah ini maka kita dapat menjadikan bengkoang sebagai obat untuk sariawan dan sebagai antioksidan yang baik bagi tubuh kita. Selain itu buah bengkoang ini juga sangat baik untuk dikonsumsi bagi mereka yang mengalami gangguan kolesterol. Karena bengkoang mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat yang ada di dalam darah. (Baca : Manfaat Vitamin C )

2. Bengkoang ini baik dikonsumsi bagi mereka yang mempunyai masalah penyakit mag. Ini karena bengkoang kaya akan senyawa alkali yang dengannya berperan aktif untuk menstabilkan kadar asam lambung. Untuk pengobatan maka sebaiknya anda mengonsumsi bengkoang ini tanpa dicampur dengan zat lainnya semisal garam maupun sambal agar manfaatnya dapat maksimal.

3. Bengkoang memiliki rasa manis namun tidak berbahaya bagi para penderita diabetes. Mengapa demikian? Hal ini dikarenakan rasa manis yang dimiliki oleh bengkoang berasal dari inulin. Nah inulin ini tidak dapat dicerna oleh tubuh sehingga meskipun rasanya manis tetapi tetap tidak menimbulkan potensi meningkatkan kadar gula darah. Sehingga dengannya gula darah tetap dapat dalam keadaan stabil.

4. Bengkoang juga kaya akan kandungan zat fosfor serta tinggi kalsium. Yang dengannya tentu saja akan menjaga kesehatan tulang dan gigi yang anda miliki. (Baca : Manfaat Kalsium )

5. Bagi seorang wanita yang mengalami manopause maka yang terjadi adalah adanya kerutan dan akan terjadi penuaan. Nah dengan mengonsumsi buah bengkoang ini secara teratur maka penuaan ini dapat dicegah karena bengkoang mengandung banyak fitoesterogen yang berguna untuk mengurangi dampak manopause pada wanita.

6. Bengkoang juga dapat kita gunakan sebagai masker wajah. Dalam hal ini bengkoang memiliki manfaat untuk menjaga kecantikan yang anda miliki karena bengkoang akan membantu menghilangkan flek dan noda hitam yang terdapat di wajah.

Sungguh Kaya akan Manfaat buah yang satu ini untuk Kesehatan bagi manusia, Maka benarlah jika kita memanfaatkan alam dengan sebaik-baiknya maka kita akan mendapatkan Hasil yang baik pula.
Nah bagai mana.? sekarang anda sudah mengetahui bukan manfaat Buah Bengkoang ini, maka sekarang tinggal anda untuk memanfaatkan secara Optimal atau tidak, Dan Semoga artikel serta blog Manfaat Tumbuhan dan Buah ini Bermanfaat untuk Anda semua para pembaca, semoga Hari-hari anda di lewati dengan baik, Sampai jumpa di artikel berikutnya. ^__^

Manfaat Dan Khasiat Buah Bengkoang Untuk Kesehatan

Posted by : Unknown
Date :
With 0komentar

Manfaat Dan Khasiat Buah Belimbing Untuk Kecantikan

|
Baca selengkapnya »
Manfaat Buah Belimbing - Buah Belimbing merupakan buah yang mudah kita jumpai di Lingkungan sekitar kita, yang dapat dengan mudah Tumbuh di Iklim Tropis seperti di Indonesia ini, Karena banyaknya buah ini dan mudahnya buah ini untuk di dapatkan di Indonesia maka pada kesempatan kali ini blog Kesehatan Mencoba berbagi Tips Cantik dengan Buah Belimbing.
Banyak Wanita yang Dengan rela mengeuarkan uangnya hingga jutaan bahkan ada yang sampai ratusan juta hanya untuk mempercantik dirinya, apakah anda termasuk wanita yang seperti itu.? Namun pada kesempatan kali ini kami tidak membahas mengenai cara memoles wajah dengan biaya yang selangit itu, karena pada kesempatan kali ini kami mencoba untuk membahas mengenai Khasiat Buah belimbing untuk kecantikan secara alami.

Manfaat buah belimbing
Buah Belimbing

Buah Belimbing bermanfaat untuk kecantikan Wajah tentu saja hal ini  di karenakan buah Belimbing manis ini mempunyai kandungan Vitamin C dan Vitamin A yang dapat mengecilkan pori-pori kulit wajah, menyegarkan dan Menyejukan wajah.Selain itu juga kandungan mineral yang terdapat pada Buah belimbing manis ini dapat mengurangi kelelahan kulit dan mejadikan wajah jadi tampak jauh lebih segar dari yang sebelumnya, sehingga kulit anda akan Terlihat Lebih cantik secara alami.

Manfaat Buah Belimbing Untuk Kecantikan

Mengatasi Hipertensi
Entah mengapa buah ini sering dianjurkan untuk diasup oleh para penderita hipertensi. Besar kemungkinan karena buah ini kaya kalium yang membuat pengasupnya sering buang air kecil (diuretik) sehingga tekanan darah pun terkendali. Selain itu, serat yang terkandung, terutama pektin, mampu menyerap lemak sehingga ikut membantu menurunkan tekanan darah.

Menurunkan Kadar Kolesterol
Berkat kandungan pektin yang merupakan serat kasar, kolesterol dan asam empedu akan diikat oleh serat ini agar tidak masuk ke dalam pembuluh darah. Alhasil, kadar kolesterol dalam tubuh pun turun.

Melancarkan Buang Air Kecil
Buah yang banyak airnya dan mengandung kalium ini berkhasiat memperlancar masalah buang air kecil, serta tidak memberi kesempatan terbentuknya batu ginjal sekaligus menyehatkan ginjal.

Menurunkan Berat Badan
Buah yang banyak mengandung air ini kadar kalorinya sangat rendah sehingga cocok diasup oleh mereka yang sedang berniat menurunkan berat badan (karena harus mengurangi asupan kalori). Serat yang terkandung pada belimbing pun berperan besar dalam melancarkan pencernaan sehingga tidak terjadi sembelit.

Mengatasi Gangguan Hati
Khasiat antiradang yang terdapat pada belimbing disebut-sebut baik untuk membantu gangguan liver.

Selain itu Belimbing juga bisa untuk Membuat kulit halus dan bersih di bawah ini.

Bahan Yang di Butuhkan :
  • Buah Belimbing Secuk
Cara Membuat :
  1. Cuci bersih buah belimbing dan potong-potong tipis. 
  2. Tempelkan pada bagian kulit wajah yang berminyak
  3. Diamkan selama kurang lebih 5 menit. 
  4. Bilas wajah dengan air bersih
  5. Dan Lihat hasilnya setelah anda beberapa kali menggunakan ini.
Demikian artikel mengenai Manfaat dari buah belimbing untuk kecantikan ini, ya jika kita mau memberdayakan apa yang ada di sekitar kita maka kita akan merasakan banyak sekali manfaat yang bisa kita ambil dari alam di sekitar kita, apapun itu semoga apa yang kami berikan ini bisa bermanfaat untuk anda semua, terima kasih untuk semuanya. (Baca Juga : Manfaat Buah Bengkoang )

Manfaat Dan Khasiat Buah Belimbing Untuk Kecantikan

Posted by : Unknown
Date :
With 0komentar

Tips Cara Menghitamkan Rambut Secara Alami

| Sabtu, 12 April 2014
Baca selengkapnya »
Cara Menghitamkan Rambut - Siapa sih yang tidak ingin mempunyai Rambut yang indah, adalah Impian setiap orang untuk mempunyai rambut yang indah, seperti halnya pada pembahasan kita pada kesempatan yang lalu yakni Cara Mengatasi Rambut Bercabang, nah bagai mana apakah anda sudah mencoba untuk ada yang mengalami rambut bercabang, Ya mudah-mudahan sudah teratasi ya, Buktinya sekarang anda sudah membaca artikel ini, yang mana tentu anda ingin Segera mengetahui cara untuk menghitamkan rambut dengan cara yang tepat dan Cepat lagi alami.

Cara Menghitamkan Rambut
Ilustrasi Rambut Yang Indah

Sebenarnya ada cara yang paling mudah untuk menghitamkan Rambut kita ini, yakni dengan cara Mengecatnya, Mudah bukan,hehe. akan tetapi mengecat rambut bukanlah solusi terbaik hal ini di karenakan Efesinsi atau ketahanan Cat terhadap rambut cuma beberapa Hari saja, Dan jika anda menggunakan cara alami ini, maka hasilnya akan permanen, Mau tau apa saja, silahkan saja langsung lihat di bawah ini.

Tips Cara Menghitamkan Rambut Secara Alami

Gunakan shampoo mengkudu
Selain dapat digunakan untuk mengobati penyakit maag, mengkudu juga dapat dijadikan shampoo herbal untuk menghitamkan rambut. Cara yang anda lakukan sangatlah mudah yakni dengan cara menghaluskan buah mengkudu dan digunakan sebagai masker rambut. Namun bagi anda yang tidak tahan dengan bau dari mengkudu tersebut anda dapat menggunakan sahampoo herbal yang terbuat dari 100% mengkudu.

Bunga sepatu
Mahkota bunga sepatu memiliki kandungan mineral yang sangat dibutuhkan untuk menghitamkan rambut. Selain itu bunga pagar ini juga dapat diolah untuk teh yang sangat baik untuk kesehatan.

Aplikasikan serum
Rambut yang mulai memudar warna kehitamannya dapat dikarenakan faktor kekurangan nutrisi. Serum dapat menjadi salah satu makanan atau nutrisi yang mampu membuat rambut anda kembali bercahaya. Dengan rutin menggunakannya selama 3 kali dalam seminggu akan membantu anda untuk mengembalikan warna hitam berkilau.

Gunakan minyak kemiri
Selain dapat digunakan sebagai bumbu pelengkap dalam mengolah resep masakan, kemiri juga dapat digunakan untuk menghitamkan rambut secara alami. Cara ini sudah ada dan sering digunakan sejak nenek moyang terdahulu. Harga yang lebih ekonomis akan membuat anda lebih mudah untuk mendapatkannnya. Adapun untuk membuat minyak kemiri yakni dengan merebus kemiri yang sudah dihaluskan dengan mencampurnnya dengan 2 gelas air. Diamkan hingga mendidih hingga rebusan kemiri tersebut menghasilkan minyak. Nah minyak tersebut dapat anda gunakan pada area kulit kepala, akar rambut hingga ujung rambut. Diamkan hingga meresap dan bilas menggunakan shampoo

Teh basi
Menggunakan teh basi atau teh yang sudah didiamkan hingga semalam sangat baik untuk kesehatan rambut. Pasalnya teh yang sudah didiamkan selama semalam dapat mengeluarkan berbagai nutrisi yang terkandung didalam teh tersebut. Adapun nutrisi yang terkandung didalam teh basi adalah kalsium, fosfor, zink, fosfor, dan vitamin. Sehingga rambut anda dapat menyerap secara sempurna berbagai nutrisi tersebut dan akan membuat rambut anda semakin hitam, lebat dan berkilau.

Kangkung
Jika mendengar kalimat ini yang paling pertama terngiang dibenak kita adalah tumisan kankung dengan rasa yang menggugah selera dan dapat menambah selera makan. Dan tahukah anda jika batang kangkung juga dapat digunakan untuk menghitamkan rambut anda secara alami. Hal ini disebabkan karena kangkung memiliki kandungan mineral organik. Untuk penggunaaanya adalah cuci hingga bersih satu ikat kangkung segar, rebus hingga kangkung menjadi lembek. Nah, gunakan sisa air rebusan kangkung tersebut untuk keramas. Kemudian bilas hingga bersih menggunakan sahmpoo

Nah saya rasa cukup ya artikelnya kali ini, Jika masih ada pertanyaan silahkan saja tinggalkan komentar anda di bawah, Dan baca juga artikel kami sebelumnya yakni Cara Mengecilkan Betis. Terima Kasih.

Tips Cara Menghitamkan Rambut Secara Alami

Posted by : Unknown
Date :Sabtu, 12 April 2014
With 0komentar
Tag :

Tips Mengecilkan Betis Dengan Cepat

| Jumat, 11 April 2014
Baca selengkapnya »
Cara Mengecilkan Betis - Bagi anda yang sering berkerja menggunakan rok pendek pasti gak kan percaya diri kalau betis anda kelihatan besar kan. banyak penyebab betis kita menjadi besar salah satunya yaitu memakai sepatu yang berhak tinggi, ya sepatu atau sandal yang berhak tinggi memang lagi ngetren-ngetren nya saat ini dari anak-anak sampai orang tua pun suka banget pakek hak tinggi, jika kita memakai hak tinggi memang membantu penampilan kita lebih terlihat anggung dan lebih feminin namun apakah anda tau ternyata jika anda terlalu sering menggunakna sepatu berhak tinggi ini bisa menyebabkan betis anda akan terlihat lebih besar. tentu anda tidak maukan memiliki betis yang besar karena sungguh tidak nyaman.

Cara Mengecilkan Betis
Ilustrasi Masalah Pada Betis


Betis yang ramping dan sehat merupakan dambaan semua orang dan paling utama bagi kaum hawa. bagi anda yang sudah terlahir dengan betis yang ramping anda harus bersuyukur dan harus merawatnya dengan baik namun bagi anda yang memiliki betis yang besar jangan riasau anda juga bisa mendapatkan betis yang ramping dengan beberapa cara yang mudah dan tidak perlu menggunakan biaya yang mahal dan bisa anda lakukan sendiri dirumah, cara yang harus anda lakukan antara lain yaitu sebagai berikut:

Tips Mengecilkan Betis Dengan Cepat

  •  Pelatihan Peregangan
    Setelah aktifitas sehari penuh pasti tubuh anda akan terasa begitu tegang terutama pada bagian betis karena dibagian ini merupakan tumpuan saat anda berjalan dan berdiri. nah agar betis anda tidak menjadi besar anda harus melakukan peregangan hal ini dilakukan karena dengan melakukan peregangan bisa membuat gumpalan yang terapat pada betis menjadi berkurang. Adapun latihan yang bisa dilakukan yaitu dengan berdiri menghadap dinding, kemudian salah satu kaki ditekuk ke depan sementara yang satunya diluruskan ke belakang dan kedua tangan menempel kedinding seperti melakukan gerakan mendorong. lakukan ini kurang lebih 10-15 menit kemudian lakukan dengan bergantian antara kaki kanan dan kaki kiri.
  •  Memijat Betis
    Dengan memijat betis dipercaya bisa membuat otot-otot betis anda menjadi rileks dan melenturkan betis anda. Anda bisa melakukan nya sendiri dirumah dan caranya sangat mudah dan gampang dan sebaiknya anda lakukan sebelum tidur agar saat anda bangun kaki lebih terasa ringan, cara nya yakni gosok-gosok bagian bawah kaki dengan dua tangan secara intens, lakukan dari bawah ke atas, latihan ini baik pula untuk mengirimkan oksigen pada pembuluh otot betis.
  •  Hindari Beban Berat Dibagian Timit
    Selain penggunaan hak tinggi ternyata membawa beban yang berat juga bisa menyebabkan betis yang besar, saat kita membawa beban yang brat tidak hanya membebani punggu kita tetapi juga membebani kaki kita terutama bagian betis. oleh karena itu mulai sekarang anda jangan terlalu sering mengangkat beban yang berat.
  •  Pilates dan Yoga
    Selain itu, latihan terprogram seperti pilates dan yoga dapat Anda pilih sebagai olahraga alternative. Karena dari fungsinya, pilates sendiri melibatkan latihan penguatan dan peregangan yang intens untuk melenturkan dan memperpanjang otot sehingga memberikan postur lebih tinggi, yang otomatis memberikan bentuk kaki yang lebih jenjang dengan betis berukuran ideal. Sedang yoga, dapat membantu Anda lebih rileks dan dapat mengatur detak jantung Anda dengan baik, aliran darah yang baik dan lancar, membantu keteraturan otot sehingga mudah dilatih untuk mendapatkan bentuk yang lebih sempurna.
  •  Lakukan Olahraga Ringan
    Ternyata melakukan olahraga yang ringan seperti berenang dan jogging juga efektif untuk mengecilkan betis yang besar. oleh karena itu bagi and ayan gtidak punya banyak waktu unutk berolahraga anda sebaiknya melakukan olahraga yang ringan saja selain lebih peraktis juga lebih efektif. dan yan gperlu anda ingat hindari lari cepat (sprint) dan olahraga lain yang membutuhkan kekuatan dan kecepatan gerak kaki karena olahraga ini menyebabkan kaki sangat capek
Mudah dan gampang kan, dan satu lagi bagi anda yang suka mengunkan hak tinggi kalau agak pingin betis anda besar,cobalah sebelum tidur,posisi Kamu terlentang,tapi kaki Kamu diganjal bantal,jadi posisi kaki lebih tinggi dari badan. Selamat mencoba ya dan semoga ini bisa bermanfaat untuk anda. Lihat juga ya artikel sebelumnya yakni Cara Mengecilkan Paha

Tips Mengecilkan Betis Dengan Cepat

Posted by : Unknown
Date :Jumat, 11 April 2014
With 0komentar
Tag :

Tips Cara Mengecilkan Paha Dengan Cepat

| Senin, 07 April 2014
Baca selengkapnya »
Cara Mengecilkan Paha - Setiap orang pasti sangat mengidamkan bentuk tubuh yang sempurna. Memiliki wajah yang halus, perut yang langsing dan yang paling sangat diidamkan adalah memiliki paha yang ideal. Bagi anda yang mempunyai paha yang besar pasti tidak nyaman kan untuk melakukan aktifitas sehari-hari dan selain itu juga sangat mempengaruhi penampilan anda kan apalagi saat anda akan memilih celana untuk dipakai pasti sangat sulit dan bikin bete dan juga sangat membosankan. dan banyak sekali orang yang menginginkan bentuk tubuh yang ideal dengan cara peraktis yakni mengonsumsi obat diet padahal obat diet itu tidak baik untuk kesehatan tubuh kita dan bisa menyebabkan terjadinya kerusakan hati.

Cara Mengecilkan Paha


Apalagi untuk seorang wanita pasti ingin selalu tampil cantik dimanapun dan kapanpun. jika beberapa waktu yang lalu kita sudah membahas tentang bagaimana cara mengecilkan perut buncit  nah dalam kesempatan kali ini pula saya akan memberikan informasi bagaimana cara mengecilkan paha dengna cepat. bagi anda yanng ingin segera memiliki paha yan gkecil dan ideal silahkan baca dengan seksama beberapa tips-tips dibawah ini ya semoga bisa membantu anda.

Tips Cara Mengecilkan Paha Dengan Cepat
  1. Olahraga

    Salah satu cara mengecilkan paha secara alami yakni dengan cara berolahraga. kenapa berolahraga bisa dikatakan sangat bermanfaat dalam mengecilkan paha dengan cepat, itu karena salah satu penyebab penyebab paha besar akibat penumpukan lemak, dan banyaknya lemak pada paha dan betis adalah karena kurangnya bergerak, sehingga lemak tidak terbakar. dan olah raga berfungsi untuk membakar kelebihan lemak dalam tubuh. Olahraga tidak harus olahraga yang berat, cukup yang ringan-ringan saja. Beberapa olahraga yang bisa Anda lakukan untuk mengecilkan paha dan betis diantaranya. Salah satu olahraga yang bisa membantu mengecilkan paha yakni Theraband Leg Curl. Selain itu juga masih banyak lagi olahraga yang perlu anda ketahui dan anda coba praktekan dirumah. Nah kali ini lah beberapa olahraga yang bisa anda lakukan.

    • Squat Jump - Beberapa latihan fisik yang dipercaya dapat mengecilkan perut dan paha adalah squat jump, yaitu olahraga dengan cara melompat dan berdir beberapa kali sambil mengencangkan otot perut. Efek yang dihasilkan dari squat jump adalah paha dan perut yang kencang.
    • Theraband Leg Cul - Latihan fisik lainnya adalah Theraband Leg Curl, yaitu latihan fisik dengan posisi terlungkup, lalu mengangkat salah satu kaki dan menahannya selama beberapa detik. Mengangkat dan menahan kaki ini dilakukan secara bergantian. Akan lebih baik lagi apabila ada kain yang menahan kaki ketika diangkat.
    • Jalan Cepat - Selain latihan khusus seperti yang disebutkan di atas, ada beberapa hal yang bisa dilakukan sesuai dengan aktivitas kita sehari-hari. Misalkan dengan olahraga jalan cepat, hal ini akan bermanfaat untuk mengencangkan otot pada paha dan membuat otot menjadi lebih kuat.
    • Naik dan Turun Tangga - Tangga Selain jalan cepat, naik dan turun tangga dapat menjadi sarana untuk melatih otot paha. Inti aktivitas fisik yang diperlukan untuk mengecilkan paha adalah memfokuskan latihan fisik tersebut pada beban kerja paha.dan banyak olahraga lain yang bisa anda lakukan dan yang paling penting adalah sebisa mungkin setiap hari anda harus bergerak walaupun sebentar.   
     
  2. Pola Makan
    Seperti yang sudah saya jelaskan diatas penyebab utama besarnya paha ditubuh kita yaitu karena penumpukan lemak. lemak yang ada dalam tubuh kita berasal dari makanan yang kita makan sehari-hari oleh karena itu kita harus menjaga pola makan kita sejak kini karena jika anda sudah melakukan olahraga setiap hari untuk mendapatkan tubuh yang ideal namun semua itu akan sia-sia dan anda tidak akan mendapatkan tubuh yang anda inginkan jika anda belum bisa menjaga pola makan anda.
    Jika anda ingin menjaga pola makan anda mulailah memperbanyak bakan buah dan sayur dan akan lebih bagus jika masakan yang anda makan anda masak sendiri selain kebersihanya terjaga anda juga bisa memilih masakan yang pas untuk anda dan masakan lebih fresh. dan yang perlu anda ingat hindari lah makanan cepat saji karena makanan ini sangat banyak mengandung lemak yang lumayan tinggi.
 Itulah beberapa tips untuk mengecilkan paha dengan cepat. semoga artikel saya kali ini bermanfaat untuk anda dan yang perlu anda ketahui saat anda melakukan tips-tips diatas haruslah dengan sungguh-sungguh  dan teratur. baca juga artikel sebelumnya yaitu Cara Menghilangkan Bau Mulut

Tips Cara Mengecilkan Paha Dengan Cepat

Posted by : Unknown
Date :Senin, 07 April 2014
With 0komentar
Tag :

Tips Cara Menghilangkan Bau Mulut Tak Sedap

| Kamis, 03 April 2014
Baca selengkapnya »
Cara Menghilangkan Bau Mulut - Sudah lama ya tidak aku tidak posting di blog ini, Nah pada kesempatan kali ini aku mau membuat artikel mengenai bau mulut tak sedap, bau mulut sudah tentu sangat menggagu aktifitas kita sehari-hari terutama di saat kita akan berbicara dengan orang yang sangat penting dalam hidup kita, hal ini tentu membuat kita semakin tidak PD karena bau mulut kita yang begitu tajam, yang membuat lawan bicara kita menjadi tidak Nyaman.

Cara Menghilangkan Bau Mulut
Ilustrasi Bau Mulut

Nah seperti halnya Bau Badan, Bau mulut juga dapat di hilangkan dengan cara alami, adapun penyebab dari bau mulut tak sedap bisa kamu lihat di bawah ini, berikut ini beberapa penyebab bau mulut yang wajib kamu ketahui, sehingga nantinya kamu bisa menghindarinya.

Penyebab Bau Mulut Tak Sedap

1. Merokok
Selain menyebabkan berbagai penyakit berbahaya, merokok juga penyebab dari bau mulut. Sebaiknya mulai sekarang, berhentilah merokok demi kesehatan badan dan mulut Anda.

2. Gigi Berlubang
Salah satu faktor penyebab utama bau mulut adalah gigi berlubang. Disebabkan karena adanya penumpukan sisa makanan pada sela gigi yang berlubang sehingga mengalami pembusukan dan menimbulkan rasa sakit, bau mulu dan gusi bengkak dan infeksi. [ Obat Sakit Gigi ]

3. Tidak Sarapan Pagi
Coba Anda rasakan jika tidak sarapan pagi biasanya agak siang mulut Anda menjadi bau. Di dalam mulut, ada bakteri yang bisa menyebabkan bau mulut. Dengan Anda sarapan pagi maka produksi air liur di mulut akan meningkat dan membunuh bakteri penyebab mulut. Selain itu, sarapan dangat baik untuk pencernaan.

4. Penggunaan Behel atau Gigi Palsu
Memasang behel atau gigi palsi juga dapat menyebabkan munculnya bau mulut. Karena kawat gigi yang digunakan untuk menekan gigi akan menyulitkan Anda untuk membersihkan gigi secara merata.

5. Sariawan
Ketika Anda mengalami sariawan, biasanya terjadi infeksi di mulut dan menyebabkan nanah yang bisa menyebabkan bau mulut. [ Obat Sariawan ]

6. Peradangan pada gusi
Masalah peradangan gusi tidak dapat dianggap sepele. Selain dapat menyebabkan bau mulut, peradangan gusi dapat menyebabkan penyakit jantung. Radang gusi awalnya disebabkan plak bakteri yang menempel pada gigi.

Nah setelah kita mengetahui penyebab Bau mulut, maka sudah seharusnya kita bisa menghindarinya, agar nantinya bau mulut kita bisa berkurang, nah jika sudah berkurang maka kita bisa dengan mudah pula menghilangkannya dengan cara sebagai berikut ini, silahkan di simak aja ya

Cara Menghilangkan Bau Mulut Tak Sedap

1. Teraturlah Dalam Menggosok Gigi
Menggosok gigi adalah cara yang sangat mendasar untuk menghilangkan bau mulut. Ini adalah suatu keharusan. Jika Anda ingin menghilangkan bau mulut, mulai dari sekarang Anda membiasakan diri untuk menggosok dan membersihkan gigi minimal 2 kali sehari.

2. Tinggalkan Alkohol Dan Jua Rokok
Jika Anda adalah orang yang memperhatikan kesehatan, alkohol dan rokok tidak ada gunanya untuk kesehatan. Justru dapat memperburuk kesehatan termasuk kesehatan dalam mulut yang mengakibatkan bau mulut tidak sedap.

3. Konsumsi Vitamin C
Vitamin C dapat membunuh pertumbuhan bakteri yang menyebabkan bau mulut. Vitamin C bisa didapat dari buah-buahan seperti jeruk, tomat dan lain-lain.

4. Mengkonsumsi Buah-Buahan
Dengan mengkonsumsi buah-buahan maka air liur dalam mulut akan meningkat karena buah-buahan mengandung banyak air dan vitamin C. Contoh buah-buahan yang bisa digunakan adalah pear, apel, jambu, lemon dan lain-lain. Serat buah yang tinggi bisa menjadi pembersih gigi. Selain itu, juga sangat baik untuk kesehatan pencernaan.

5. Perbanyak Minum Air Putih
Air putih bermanfaat untuk menjaga kestabilan air dalam tubuh Anda termasuk air dalam mulut Anda, selain dapat menghilangkan bau badan, minum banyak air putih juga dapat menjadikan tubuh Anda lebih segar.

Sepertinya sudah sangat jelas ya artikel yang kami berikan, semoga bisa bermanfaat buat teman-teman semua, jika masih ada yang ingin di tanyakan silahkan saja tinggalkan komentar atau pertanyaan teman-teman di kotak komentar Facebook, Selamat mencoba dan semoga berhasil. Nah baca juga artikel sebelumnya yakni Fungsi Darah Merah

Tips Cara Menghilangkan Bau Mulut Tak Sedap

Posted by : Unknown
Date :Kamis, 03 April 2014
With 0komentar
Tag : ,
Prev
▲Top▲